Rabu, 07 Desember 2022

Manusia-manusia kuat itu kita.

Tidak terasa sebentar lagi tahun berganti. Masalah-masalah yang datang silih berganti telah berhasil kita lewati. Masalah percintaan, masalah pekerjaan, masalah keluarga, masalah pertemanan, dan masalah-masalah lain telah kita lalui. Mungkin masih ada masalah yang belum berhasil kita temukan solusi, namun percayalah, selama kita bernafas, selama kita percaya, selama kita melanjutkan hidup, segala masalah itu pasti bisa kita akhiri. 

Kita adalah contoh manusia-manusia kuat. Bertahan dan berjalan melewati hari-hari yang kadang berat. Adakalahnya kita ingin menyerah, tapi berkali-kali kita berhasil melaluinya dengan selamat. Berbanggalah karena kita adalah manusia kuat.

Setiap manusia punya beragam jalan hidup. Hal yang dilalui pasti berbeda, namun kita bisa melalui itu semua. Mungkin di masa yang akan datang masih ada hal-hal baru yang jauh lebih berat dari apa yang sudah kita lewati, namun percayalah kita pasti bisa melewatinya. Sama halnya dengan hal-hal yang sudah berhasil kita lewati sebelumnya. Pasti akan ada masa-masa kita ingin mengakhiri semuanya, meninggalkan dunia, berharap semua akan benar-benar sirna. Jika saat itu datang, carilah seseorang, seseorang yang kamu percaya, seseorang yang kamu rasa tepat untuk bercerita. Mungkin masalah yang kamu hadapi tidak hilang begitu saja, tapi biarkan hatimu merasa lega. 

Percayalah, hidup kita jauh lebih bermakna, ada orang-orang yang ingin melihat kita tertawa. Dan untuk siapapun yang membaca tulisan ini, yakinlah bahwa selalu ada setidaknya satu orang yang ingin kamu bahagia. Dia yang selalu menyemangatimu lewat doa. Dia yang berusaha membuatmu terus tertawa. Dia yang selalu ada tanpa diminta. Manusia-manusia kuat itu adalah kita. Melewati segala masalah dan tetap kuat melawan dunia. Terimakasih karena sudah berjuang sampai hari ini, semoga kita akan selalu menjadi manusia-manusia kuat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar